Featured Post

Mengajak Kepada Kebaikan

Image
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda: . من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه . “Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya” (HR. Muslim no. 1893). . Fawaid hadits: . • Keutamaan dakwah di jalan Allah dan menunjukkan kebaikan kepada orang lain, baik kebaikan dunia atau akhirat • Orang yang menunjukkan kebaikan maka akan mendapatkan pahala karena telah menunjukkan kebaikan serta pahala orang yang mengikutinya. • Amal yang bisa dirasakan oleh orang lain lebih besar manfaatnya dibandingkan amal yang manfaatnya terbatas untuk diri sendiri. • Hadits ini mencakup orang yang menunjukkan kebaikan kepada orang lain dengan perbuatannya, meskipun tidak dengan lisannya. Seperti orang yang menyebarkan buku-buku yang bermanfaat, berakhlak mulia dan berpegang teguh dengan syariat Islam agar manusia juga bisa meneladaninya. • Keutamaan mengajarkan ilmu dan besarnya pahala seorang pengajar yang mengharapkan pahala di ...

Pacaran Itu Dosa



Jika sudah mengingatkan mereka untuk tidak pacaran, Apakah kita tetap dosa?
.
Bismillah.. Alila jawab ya dear..
Terkadang, sikap kita serba salah kepada sahabat yang masih pacaran. Kita sudah memberi penjelasan kepadanya, menegurnya, tapi doi tetep masiiiiih aja pacaran. Mau didiemin, dosa juga, berarti kita jadi #ShabatJahat yg tega ngeliat temennya di siksa nanti karena berbuat maksiat. 😑😩😭
.
Dakwah itu artinya menyeru, menyampaikan.
Tujuannya untuk mengubah keadaan, pemikiran, dan perasaan dari yg tidak Islami menjadi Islami dengan cara yg makruf dan ahsan, tidak memaksa apalagi dengan cara yg kasar.
.
Setiap pribadi muslim yang telah baligh dan berakal, baik laki-laki maupun perempuan memiliki kewajiban untuk mengemban tugas dakwah. Setiap individu dari umat Islam dianggap sebagai penyambung tugas Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wassallam untuk menyampaikan dakwah.
.
"Kalian adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma’ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah.” (QS: Ali Imron 110)
.
"terus kalau sudah menegur tapi doi masih tetep pacaran, apa kita tetep dapet berdosa?"
.
Jadi, kalau kamu sudah menegurnya, sudah menyampaikan kebenaran, maka itu artinya kewajibanmu sudah gugur. Tapi jangan hanya berpangku tangan dear, kalo kita diam saja melihat kemungkaran dan kemaksiatan, kitapun akan terkena fitnah dan siksa dr Allah 😢
Maka, tetap ingatkan, dakwahkan, doakan.. Semoga Ia segera menjemput hidayah-Nya.
.
“Dan peliharalah diri kalian dari fitnah yang tidak hanya menimpa orang-orang yang zalim saja di antara kalian, dan ketahuilah bahwa Allah amat keras siksaan-Nya.” (QS. Al-Anfaal [8]: 25)
.
Semoga Allah menjauhkan kita, sahabat kita dari kemaksiatan, dan allah izinkan kita untuk memasuki SurgaNya bersama-sama. 😇
.
#SahabatJahat

Comments

Visitor

Online

Related Post